Friday 30 September 2016

Wuling: 95% Pekerja Kami Orang Indonesia

 Wuling Motors, produsen kendaraan roda empat yang baru memperkenalkan diri di Indonesia pada Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 berjanji akan memakai tenaga kerja Indonesia dalam proses produksinya

Wuling: 95% Pekerja Kami Orang Indonesia

"Ini adalah janji kami dan komitmen kami akan memakai tenaga kerja indonesia 95%," ujar Presiden PT SGMW Motor Indonesia Xu Fei Yun, di arena GIIAS, di ICE, BSD, Tangerang.

Penggunaan tenaga kerja Indonesia yang akan mencapai angka 95% tersebut akan diperkerjakan di pabrik yang mulai dibangun bulan Agustus tahun lalu. Pabrik itu sudah di dibangun di Greenland International Industrial Center, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kota Deltamas, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat.

Dengan luas lahan 600.000 meter persegi, diperuntukkan bagi produksi dan pembuatan kendaraan di Indonesia dan sebagai basis ekspor untuk wilayah Asia Tenggara. Investasi dari proyek ini adalah sekitar US$ 700 juta dan diprediksikan dapat memproduksi hingga 150.000 kendaraan dalam setahun. Pembangunan pabrik ini diperkirakan dapat menciptakan 10.000 lapangan pekerjaan untuk Indonesia.

Pabrik yang akan didirikan Wuling tersebut akan mencakup beberapa perusahaan dan pabrikan di dalamnya. "Termasuk pabrik kami suplai part dan perusahaan suplai part, supplier sendiri. Jadi ada 16 supplier dari Jerman, Cina dan Amerika. Selain itu ada 10 supr Indonesia yang akan menyediakan suku cadang " tutur Xu Fei Yun.

Dan rencananya investasi dana untuk pabrik tersebut akan selesai pada pertengahan 2017. "Semua akan direalisasikan sebelum bulan Juli 201. Sebelum kami launching akan kami selesaikan semua investasi, sebab kalau tidak kami tidak bisa jadikan pabrik ini," tutur Xu Fei Yun.

Dari rencana 60 hektar luas pabrik yang akan dibangun saat ini sudah sekitar 30 hektar yang sudah dikerjakan. "Rencana pasti ada tapi untuk rentang waktu kami belum bisa pastikan. Sebab kami sedang fokus untuk menyelesaikan tahap pertama," tambah Xu Fei Yun.

No comments:

Post a Comment